Menu

Senin, 19 November 2012

Alasan BlackBerry Tetap Memakai RIM Dibanding Android

 
Saat mengambil alih jabatan Presiden dan CEO Research in Motion (RIM) di perusahaan pembuat BlackBerry itu Januari lalu, Thorsten Heins banyak menerima saran untuk mengadopsi sistem operasi Android.

"Banyak yang menyarankan saya untuk mengalihkan BlackBerry ke Android," ujar Heins dalam wawancara dengan All Things Digital, Kamis (15/11/2012) lalu.

Akan tetapi, Heins melanjutkan, perusahaannya tak punya banyak peluang untuk tampil menonjol di tengah para produsen Android.

Samsung, yang juga memproduksi komponen-komponen untuk perangkatnya sendiri, berhasil menjadi pemain besar, tapi perusahaan-perusahaan lainnya mengalami kesulitan dalam bersaing.

Lagipula, tambahnya lagi, "Itu sama saja dengan meminggirkan para pengguna BlackBerry."

Meskipun berdasarkan data kuartal ketiga dari Gartner pangsa pasar global BlackBerry telah menciut menjadi 5,3 persen,  menurut data lansiran RIM sendiri pada akhir September lalu, pelanggan BlackBerry terus tumbuh menjadi 80 juta pengguna.

Maka, Heins memutuskan untuk tetap ngotot dengan sistem operasi  BlackBerry 10 buatan RIM sendiri. Menurut dia, BlackBerry 10 tidak hanya bertujuan untuk membalikkan peruntungan RIM dalam bisnis smartphone, namun juga menciptakan platform baru untuk "era selanjutnya dari komputasi mobile."

"Saya sangat puas telah mengambil keputusan tersebut," imbuhnya.

Meski begitu, Heins mengakui bahwa perusahaannya terlambat membuat perubahan. Salah satu sebabnya, ujar Heins, adalah karena RIM tidak menyadari bahwa pengguna lebih menyukai layar lebar dan banyaknya aplikasi ketimbang aspek e-mail, keamanan, kemudahan mengetik, dan daya tahan baterai yang menjadi andalan BlackBerry.

"Melihat ke belakang, saya pikir kami telat mengantisipasi perubahan itu. Tapi sekarang kami sudah sadar."

Perangkat BlackBerry 10 yang menjadi tumpuan harapan RIM dijadwalkan rilis tanggal 30 Januari tahun depan. Disamping itu, Heins mengatakan bahwa masih banyak yang masih dilakukan perusahaannya.

Selagi RIM menyelesaikan BlackBerry 10, Heins berusaha merombak perusahaan yang bermarkas di Waterloo, Ontario, Kanada itu. Dia mengatakan, RIM telah berhasil mengubah susunan tim eksekutifnya dan mengurangi tenaga kerja sebanyak 5.000 orang selagi menambah jumlah pelanggan dan membikin sistm operasi baru.

"Kami masih terus bekerja," ujar Heins. "Kami tak mau berpura-pura seolah sudah selesai.
"

Read More.. Read More..

Sabtu, 17 November 2012

BB10 ... RIM Utamakan Kualitas


*Thorsten Heins, CEO Research In Motion (RIM)

Research In Motion (RIM) terus mendorong keberadaan aplikasi di toko aplikasi BlackBerry AppWorld sebelum sistem operasi dan perangkat BlackBerry 10 datang.

RIM mengaku fokus pada kualitas aplikasi, bukan kuantitas, namun tetap menjangkau kebutuhan lokal.

CEO RIM Thorsten Heins menyadari bahwa koleksi aplikasi memainkan peran penting dalam keberhasilan atau kegagalan smartphone. Namun, ia menegaskan, permainannya bukan hanya tentang angka.

"Taktik kami adalah menyebar kebutuhan aplikasi berdasarkan negara dan wilayah. Kami ingin menyediakan 200 hingga 400 aplikasi penting, karena banyak aplikasi yang bersifat regional dan mereka benar-benar memiliki rasa regional," ujar Heins seperti dikutip dari Reuters, Kamis (15/11/2012).

RIM berusaha menawarkan aplikasi yang populer di pasar, dan yang relevan dengan kebutuhan sehari-hari untuk menyelesaikan sesuatu.

Perusahaan asal Kanada ini memproyeksi ada 100.000 aplikasi saat BlackBerry 10 hadir pada 30 Januari 2013. Jumlah ini masih jauh jika dibandingkan dengan jumlah aplikasi di Apple App Store dan Google Play Store yang telah mencapai angka 700.000 aplikasi.

Heins tidak khawatir dengan jumlah tersebut. "Lihatlah berapa banyak sebenarnya yang bisa diunduh. Hingga hari ini BlackBerry AppWorld masih jadi tempat paling menguntungkan bagi pengembang aplikasi, dengan jumlah bayaran yang tinggi," tegas Heins.

RIM telah menyatakan niatnya untuk terus menggenjot jumlah aplikasi bisnis, hiburan, dan game, yang bekerjasama dengan perusahaan dan pengembang aplikasi besar. RIM juga rajin menggelar kompetisi pembuatan aplikasi dan memperkenalkan alat perangkat lunak untuk membangun aplikasi BlackBerry 10, termasuk di Indonesia.

"Kami telah menggelar 30 konferensi pembuatan aplikasi di berbagai kota di seluruh dunia, untuk memenuhi kebutuhan pengguna atas aplikasi lokal. Ini adalah pendekatan yang sangat, sangat memiliki target," jelas Heins.

Ia mengaku, nasib RIM di masa depan bergantung pada keberhasilan BlackBerry 10. Ia optimis sukses bisa diraih karena RIM mendapat umpan balik yang positif dari para mitra. RIM juga menjalin kerjasama dengan perusahaan operator seluler, di mana saat ini perangkat BlackBerry 10 sedang diuji coba oleh 50 operator seluler di beberapa negara, termasuk Indonesia.

Besar harapan perangkat BlackBerry 10 dapat mengembalikan pangsa pasar RIM di pasar global yang direnggut oleh iPhone dan Android.

Di pasar global, BlackBerry pernah menjadi smartphone pilihan utama bagi para elit pemerintah dan korporasi, karena dapat memberi jaminan kemanan berkomunikasi.

Repost from http://tekno.kompas.com
Read More.. Read More..

Jumat, 16 November 2012

" ANDROID Terlalu Liar, APPLE Terlalu Mahal "



CEO Microsoft Steve Ballmer
Setelah platform mobile terbaru Microsoft, Windows Phone 8, diluncurkan, apa kata bos raksasa software itu mengenai dua saingan besarnya, Android dan iOS?

Dalam sebuah wawancara dengan Reid Hoffman yang dipublikasikan oleh situs TechCrunch, Rabu (14/11/2012), CEO Microsoft Steve Ballmer mengatakan bahwa Android terlalu "liar dan tidak terkontrol", sementara Apple "terlalu ketat dan terlalu mahal".

Ballmer mengacu pada fragmentasi pada platform Android yang berujung pada masalah kompatibilitas dan malware yang menyebar luas.

Apple disebutnya menarik harga yang terlalu mahal untuk perangkat mobile, mencapai kisaran 1.000 dollar AS untuk satu unit iPhone di beberapa negara, seperti Rusia.

"Bagaimana caranya untuk mendapatkan kualitas tanpa harus membayar mahal ataupun berada dalam ekosistem yang dikontrol terlalu ketat?" tanyanya. Dia kemudian menyebutkan bahwa platform Windows Phone milik Microsoft sendiri menyediakan yang terbaik dari kedua dunia itu.

Meski begitu, Ballmer mengakui bahwa masih tertinggal jauh untuk saat ini dengan penguasaan pasar smartphone global hanya 2,4 persen pada kuartal ketiga 2012, menurut data dari Gartner.

Dia mengatakan bahwa Windows Phone membutuhkan waktu untuk membuktikan diri. "Tantangannya adalah bagaimana meraih 10 persen dari pasar smartphone, lalu kami akan berusaha mendapatkan 15 persen, lalu 20 persen. Kami tak bermimpi bisa dapat 60 persen dalam satu hari."

Sebagai gambaran mengenai posisi Windows Phone saat ini di industri mobile, berikut data dari Gartner yang dipublikasikan November 2012.


gartner-2_1



Read More.. Read More..

Rabu, 18 Juli 2012

Tentara Memakai ANDROID Untuk Mendeteksi Musuh


Ketika gamer di seluruh dunia mengagungkan kecanggihan teknologi militer dalam game Battlefield 3, Korea Selatan membuat terobosan sendiri dalam bidang “Battlefield”.

Diberitakan oleh Korea Times, pemerintah Korea Selatan mengembangkan teknologi perangkat mobile untuk mendukung militernya dalam pertempuran.

Perangkat yang digunakan untuk menjalankan teknologi ini adalah Samsung Galaxy S dan beberapa smartphone berbasis Android lain.

Teknologi yang dikembangkan juga tidak kalah dengan permainan dalam game. Misalnya, teknologi bernama Battlefield Augmented Reality System (BARS).

Sistem ini dapat memperlihatkan peta dan bentuk daerah sekitar dalam 3 dimensi secara real time di layar smartphone. Aplikasi ini sangat berguna ketika tentara bertempur di kegelapan malam dan kabut tebal.

Selain BARS, ada delapan aplikasi lain yang tidak kalah canggihnya, seperti program untuk mendeteksi posisi tentara kawan dengan bantuan Global Positioning System (GPS) dan mengirimkan video langsung ke markas.

Teknologi lain yang mirip sekali dengan game adalah kemampuan untuk mendeteksi seragam musuh dan pangkatnya melalui kamera smartphone.

Selain Korea Selatan, Amerika telah menggunakan teknologi militer dalam smartphone ketika perang Afghanistan beberapa waktu lalu.

Tentara Amerika menggunakan aplikasi bernama BulletFlight yang berguna untuk menghitung pergerakan peluru pada senapan sniper M110. Mereka juga menggunakan Phraselator dan Vcommunicator untuk menerjemahkan bahasa Inggris ke asing dalam bentuk tulisan dan suara.
Read More.. Read More..

Selasa, 03 April 2012

ANDROID DAN iPHONE MENDOMINASI PASAR PONSEL

Pasar ponsel di Amerika Serikat didominasi oleh dua model smartphone, yaitu ponsel dengan sistem operasi Android dan iPhone. Keduanya menjadi smartphone idola di negaranya Barack Obama tersebut.

Berdasarkan riset terbaru Nielsen, dari keseluruhan pelanggan seluler di AS, sebanyak 49,7 persen adalah pengguna smartphone. Dari jumlah itu, smartphone yang paling banyak digunakan adalah perangkat Android dan Apple iPhone.

Sebanyak 48 persen pengguna smartphone adalah pengguna perangkat Android. Apple berada di bawahnya, yakni 32,1 persen. Sedangkan pengguna BlackBerry sebesar 11,6 persen dan sisanya merupakan pengguna smartphone yang lain.

Hasil riset terbaru Nielsen ini tak jauh berbeda dengan hasil riset yang dilakukan ComScore, yang dirilis pada 6 Maret 2012 lalu. Comscore melakukan riset selama 3 bulan, yang dimulai sejak Januari 2012.

Dari hasil penelitian Comscore, sebanyak 48,6 persen pengguna smartphone menggunakan perangkat Android, lalu Apple 29,5 persen, BlackBerry 15,2 persen, dan Windows Phone 4,4 persen.

Nielsen memprediksi, Apple akan mengalami lonjakan pengguna setelah iPhone 5 diluncurkan. Pasalnya, dari hasil riset, Nielsen pernah menemukan bahwa pengguna Apple meningkat 25,1 persen dalam waktu 3 bulan, setelah iPhone 4S diluncurkan.
Read More.. Read More..

Senin, 26 Maret 2012

INSTAGRAM Buka Pendaftaran Untuk Konsumen Android

 
Aplikasi sharing dan editing foto Instagram, tak lama lagi akan tersedia untuk perangkat berbasis Android.

Instagram mengajak pengguna Android untuk jadi yang pertama mencoba aplikasi ini dalam versi Beta. Penggemar Instagram cukup memasukkan email-nya di halaman tersebut.

Setelah itu, pihak Instagram menjanjikan mereka akan segera menghubungi Anda bila Instagram untuk Android telah siap diluncurkan. Belum ada informasi kapan Instagram for Android ini akan tersedia untuk publik.

Bagi yang berminat, silahkan klik link ini. Halaman registrasi untuk menjadi pengguna pertama Instagram untuk Android  tersebut telah dibuka sejak Minggu (26/3/2012).

Menurut kabar yang beredar, Instagram untuk Android akan lebih baik ketimbang Instagram untuk iOS. Hal ini diungkapkan salah seorang pendiri Instagram, Kevin Systrom, saat acara South by Southwest pertengahan Februari 2012.

Ia mengatakan, Instagram untuk Android "akan lebih baik dari yang ada di iOS."

Instagram memang menuai sukses di platform iOS dan membawa angin baru di dunia fotografi ponsel. Aplikasi ini telah digunakan oleh 27 juta pengguna dan unggahan fotonya telah mencapai 150 juta foto.

Repost from http://tekno.kompas.com/
Read More.. Read More..

Selasa, 20 Maret 2012

CARA MEMPERPANJANG DAYA TAHAN BATREI SMARTPHONE ANDROID


Jika bermasalah dengan baterai yang boros di perangkat Android, aplikasi "2X Battery" dapat membantu mengatasinya.

Aplikasi ini mengklaim dapat memperpanjang daya tahan baterai selama beberapa jam. Hal tersebut dilakukan dengan cara mengelola koneksi data secara cerdas dan transparan.

Jangan mau ketinggalan mengunduh aplikasi ini dari Google Play Store. Sebab, aplikasi ini telah diunduh oleh lebih dari satu juta kali.

Tidak perlu lagi mengatur pengaktifan koneksi data secara manual. Aplikasi ini dapat menghemat konsumsi data dan mengurangi biaya perencanaan koneksi data dengan melakukan toogle data mobile pada mode standar.

Dengan demikian, Anda dapat memperpanjang daya baterai dengan mudah dan tetap menjaga sinkronisasi data background pada ponsel.

Fitur Whitelist memungkinkan aplikasi untuk tidak seenaknya memutuskan koneksi data ketika aplikasi-aplikasi yang berada dalam daftar whitelist sedang berjalan. Tetapi, "2X Battery" tidak akan melakukan toogle koneksi data ketika koneksi WiFi sedang aktif.

Kelebihan:
  • Secara otomatis mengelola koneksi data demi menghemat daya baterai
  • Melihat berapa persen daya yang digunakan oleh aplikasi-aplikasi yang sedang aktif
  • Gratis
Kekurangan
  • Aplikasi ini dijejali dengan iklan dari sponsor
  • Menunya kurang user friendly sehingga agak membingungkan di awal pemakaian
  • Pada versi gratis, Anda tidak dapat menggunakan Night Mode. Anda harus melakukan upgrade ke versi Pro untuk mendapatkan mode tersebut

 Source : http://tekno.kompas.com/
Read More.. Read More..

Senin, 27 Februari 2012

Upgrade Android ke Versi Baru

If you like  "Upgrade Android ke Versi Baru", share please :)

 

Sejak pertama kali diluncurkan hingga sekarang, Android sudah sampai pada versi keempatnya, Ice Cream Sandwich. Bahkan sudah muncul wacana bahwa Android akan segera meluncurkan versi ke-5 dengan kode nama Jelly Bean. Perkembangan sistem operasi Android dapat dikatakan sangat pesat. Pengguna OS Android semakin bertambah jumlahnya di seluruh dunia. Dunia teknologi saat ini sedang diramaikan dengan ponsel-ponsel yang mengusungsistem operasi Android.  Akan tetapi bagaimana jika smartphone Android tersebut masih menggunakan Android versi yang lama? Padahal saat ini sudah tersedia versi Android yang lebih baru. Lalu bisakah ponsel Android kita upgrade Android OS ke yang lebih baru?


Emm,, jawabannya bisa iya bisa tidak. Hal ini tergantung pada spesifikasi ponsel Android itu sendiri. Hal ini dapat dilakukan jika vendor ponsel terkait sudah menyediakan fitur atau aplikasi untuk upgrade Android OS. Pada tulisan ini kami mengambil contoh cara upgrade android pada salah satu ponsel yang dapat diupgrade ke Android Froyo yaitu HTC Desire.
  1. Pastikan Perangkat Android anda dalam keadaan full baterai. hal ini dikarenakan dalam proses upgrade/update terkadang membutuhkan waktu lama.
  2. Periksa update terbaru : Pengguna dapat memeriksa terlebih dahulu update apa saja yang telah disiapkan oleh HTC. Untuk melakukan tersebut hanya perlu menuju ke menu Setting, kemudian About Phone lalu merujuk ke System Sotfware Updates. Tunggu sesaat, maka ponsel akan memeriksa update terkini.
  3. Backup file : Ingat ini yang paling penting ketika ingin upgrade android ke versi yang lebih baru. Seluruh file instalasi, daftar kontak dan file-file yang berada di internal memori sebaiknya dibuat backup terlebih dahulu. Karena, dengan berganti sistem operasi maka, data-data tersebut akan hilang/dihapus. Untuk daftar kontak misalnya, pengguna dapat mensinkronisasi pada akun Google.
  4. Siapkan Space yang memadai di SD Card : Sebelum melakukan update terbaru, sebaiknya sediakan ruang penyimpanan yang cukup pada eksternal memori yang digunakan. Pasalnya, setiap file yang akan didownload akan terlebih dahulu disimpan pada SD card yang tersedia.
  5. Pastikan koneksi internet lancar : Ini merupakan hal yang penting untu poroses ini. Setelah memeriksa update terkini dari server HTC. Pengguna akan diminta untuk mendownload beberapa file terlebih dahulu sebelum beralih ke Froyo. Setelah langkah di atas sudah selesai, ponsel siap untuk melakukan upgrade system operasi. Oleh karena ukuran file yang akan didownload terbilang cukup besar hingga 90MB, maka koneksi yang lancar mutak diperlukan. Sebaiknya menggunakan koneksi seperti Wi-Fi, agar proses downloadnya tidak terganggu.
Setelah seluruh proses donwload selesai, maka kini Sobat dapat menikmati aplikasi dari Android Froyo.

Jika sobat memakai ponsel Android jenis lainya,,  maka secara umum cara upgrade Android dapat dilakukan dengan langkah-langkah seperti berikut (bisa juga untuk Samsung Galaxy Mini 2):

  1. Saat perangkat dalam keadaan hidup, tekan Tombol Home
  2. Pada menu yang tersedia, pilih Setting >> About Phone >> System Updates
  3. Ponsel Android Sobat akan otomatis memeriksa Update terbaru. Jika tidak ada maka akan ada pesan konfirmasi “Up To Date”. namun jika ada, maka akan akan muncul pesan misalnya seperti pada gambar di bawah.
  4. Tap Install/Download dan secara otomatis ponsel anda akan mendownload semuah file-file update terlebih dahulu lalu kemudian melakukan Install Update OS Android secara otomatis. (dalam prosesnya ponsel anda akan melakukan restar terlebih dahulu).
Sekali perlu diperhatikan bahwa tidak semua perangkat smartphone Android dapat di upgrade ke versi yang lebih baru.

Itulah cara upgrade android ke versi yang lebih baru, selamat meng-upgrade android. Semoga bermanfaat.

Jika sobat memakai Samsung Galaxy Mini, maka dapat mengikuti tutorial Upgrade Samsung Galaxy Mini Android 2.3 Gingerbread.
 
 
 
 
 
 
Source :  http://androbana.blogspot.com
Read More.. Read More..

Minggu, 19 Februari 2012

Aplikasi Gratisan yang Nguras Baterai Smartphone

Munculnya iklan di aplikasi gratisan pada perangkat Android bagi sebagian orang tidak menjadi masalah serius. Namun, bagaimana jika iklan pada aplikasi gratisan itu membuat baterai smartphone atau tablet jadi boros?
New Scientist melaporkan temuan Purdue University di Indiana, Amerika Serikat, bahwa banyak aplikasi gratis di Android dan Windows Phone yang membuat baterai cepat habis.

Penyebabnya adalah iklan dari pihak ketiga yang muncul saat aplikasi atau game gratis, seperti Angry Birds atau Facebook dimainkan/digunakan.

Mereka menggunakan tools khusus untuk mengujinya. Sayangnya, tools ini tidak dapat menguji aplikasi di iPhone karena pembatasan sistem yang dilakukan Apple.
Salah satu aplikasi yang diuji adalah game Angry Birds yang ditawarkan gratis.

Saat memainkan Angry Birds selama seharian, peneliti mencatat bahwa game ini sebenarnya hanya menyedot 20% dari total konsumsi daya.

Sisanya (80%) digunakan untuk keperluan iklan, seperti mengakses server dan mencari lokasi pengguna.

Bahkan, untuk pencarian lokasi pengguna memakan konsumsi energi sebesar 45%. Pencarian lokasi pengguna ini berguna untuk menampilkan iklan yang sesuai dengan pengguna.
Chris McClelland, direktur perusahaan pengembang aplikasi Ecliptic Labs, mengaku tidak terkejut dengan temuan itu. "Iklan perlu terhubung ke server dan mengirimkan informasi tentang lokasi pengguna," jelas McClelland kepada BBC.
McClelland mengatakan, praktik tersebut sulit untuk dihindari jika pengguna perangkat Android tetap ingin menikmati aplikasi gratisan. Karena, iklan tersebut menyokong pendapatan pengembang aplikasi.
Ia pun berharap, pengembang aplikasi bisa menciptakan sebuah fitur baru agar perangkat Android lebih irit daya. 

Salah satu cara mengakali agar baterai perangkat Android tidak cepat habis, pengguna dapat mematikan Wi-Fi, Bluetooth, dan GPS ketika tidak sedang menggunakannya fitur-fitur tersebut.

Selain itu, dengan mengurangi tingkat kecerahan layar dan tidak menggunakan wallpaper bergerak, juga mengurangi konsumsi baterai.
Read More.. Read More..

Sabtu, 14 Januari 2012

Versi Baru WhatsApp di BlackBerry

Aplikasi instant messaging (IM) lintas platform paling populer, WhatsApp, akan mendapatkan update terbaru untuk perangkat BlackBerry. Nantinya, WhatsApp untuk BlackBerry memiliki tampilan yang berbeda.

Meski pangsa pasar produk BlackBerry saat ini sedang lesu, namun WhatsApp tetap memperhatikan platform besutan Research In Motion tersebut. CEO WhatsApp Jan Koum, mengatakan, mereka terus berkomitmen untuk menjaga kualitas dan terus melakukan update untuk BlackBerry, karena pengguna BlackBerry sangat penting bagi WhatsApp.

Hal yang baru dari update WhatsApp untuk BlackBerry ini adalah tampilan antarmuka yang tampak lebih segar dan lebih bersih dibandingkan versi sebelumnya. Masih ada lima tab di versi terbaru ini, yaitu chats, favorites, contacts, status, dan settings.

Di sebelah kanan atas terdapat "context button", yang fungsinya akan berubah-ubah bergantung pada tab yang sedang dibuka.

Jika Anda sedang berada pada tab "Chatting", maka "context button" tersebut akan berubah menjadi tombol untuk memulai chatting baru. Jika Anda berada pada "Settings", maka "context button" akan berubah menjadi tombol untuk menambah teman. "Context button" akan berubah setiap kali Anda berada pada tab yang berbeda.
Jika menelisik sejarah WhatsApp, aplikasi ini pertama kali dibuat untuk iPhone. WhatsApp terus dikembangkan hingga bisa disebut sebagai aplikasi IM lintas platform paling sukses karena bisa digunakan untuk perangkat Android, BlackBerry dan Symbian.
Read More.. Read More..